5 Aplikasi Pembuat Website di Android Terbaik yang Gratis – Media TKI

5 Aplikasi Pembuat Website di Android Terbaik yang Gratis

Aplikasi pembuat website di android tanpa coding menjadi solusi terbaik untuk kalian yang ingin digitalisasi bisnis. Misalnya saja membuat online shop, blog, atau bahkan sarana branding.

Membuat web di android tentu berbeda dengan membuat website secara coding. Hampir semua template web disediakan sehingga memudahkan kita membuat desain web otomatis tanpa perlu belajar dan tahu coding sebelumnya.

Saat ini ada beragam aplikasi pembuat website tanpa coding di pasaran. Tentunya dari sekian banyak tersebut ada beberapa aplikasi pembuat web terbaik. Nah oleh sebab itu, berikut beberapa diantaranya.

1. Weebly by Square

Weebly by Square merupakan aplikasi builder website yang memiliki UI cukup baik. Aplikasi ini telah digunakan oleh lebih dari 1juta pengguna. Kebanyakan mereka yang menggunakan aplikasi ini ialah untuk membuat toko online atau online shop.

Padahal sebenarnya Weebly bisa kita manfaatkan lebih dari sekedar membuat olshop semata. Namun untuk kebutuhan online shop aplikasi ini juga telah menyediakan laporan penjualan yang bersumber dari produk katalog kita.

Jadi selain pembuat website, aplikasi inipun bisa mencatat transaksi kita secara online. Pelajari selengkapnya dalam aplikasi kasir toko android yang sudah kami bagikan beberapa waktu lalu.

2. Wix Owner

Wix Owner hadir sebagai aplikasi website builder yang juga sekaligus berfungsi sebagai pembuat toko online. Karena dalam aplikasi ini ada fitur-fitur yang membantu kita mengembangkan sekaligus mengelola halaman web sekaligus bisnis yang kita miliki dengan mudah.

Aplikasi Wix Owner hingga saat ini telah diunduh oleh lebih dari 5juta pengguna dari berbagai belahan dunia. Aplikasi inipun gencar melakukan promosi iklan untuk meraih mereka yang belum memiliki website sendiri dengan menawarkan membuat web semudah klik.

3. Milkshake

Milkshake mungkin lebih dikenal sebagai aplikasi yang mirip dengan link bio profile. Akan tetapi sebenarnya aplikasi ini juga termasuk dalam software web builder berbasis android lho. Bahkan aplikasi ini terbilang memiliki customisasi yang lebih lengkap dan modern dibanding lainnya.

Aplikasi Milkshake banyak digunakan untuk membuat toko online. Pengaturan yang mudah semudah drag n drop tentunya menjadikan aplikasi ini semakin populer. Selain itu, kita pun juga diberikan fitur lain seperti statistik pengunjung hingga pilihan uplod produk yang mudah.

4. Squarescape

Berbicara mengenai aplikasi pembuat website tanpa coding, tentu tak akan lengkap apabila tidak membahas Squarescape. Aplikasi ini sudah ada sejak 2003 dimana menawarkan pembuatan website semudah drag n drop saja.

Squarescape hingga saat ini telah melayani jutaan pelaku bisnis mulai dari bisnis kecil hingga besar tanpa harus memiliki latar belakang keahlian koding secara teknis. Apalagi aplikasi inipun didukung dengan kecepatan yang baik, pilihan template beragam, UI mudah, impor/ekspor, dan integrasi dengan G suite yang memudahkan bisnis.

5. WordPress

Bagi para blogger tentu platform CMS satu ini sudah tidak asing lagi. Kabar baiknya, WordPress ada versi android lho. Aplikasi pembuat website inipun sudah diunduh lebih dari 10juta pengguna melalui Google Playstore. Kepopuleran WordPress tentu didukung karena beragam fitur yang dia miliki.

Beberapa fitur unggulan menurut kami ialah mendukung penggunaan plugin pihak ketiga. Jadi, ketika kita mendapatkan keterbatasan mengenai fitur tertentu, maka kita bisa mengatasinya dengan menggunakan plugin tambahan.

FYI, mediatki.com ini kami kelola dengan menggunakan CMS WordPress juga. Kalian bisa membuat blog, toko online, web personal, atau bahkan menggunakannya untuk web berita dengan wordpress ini.

Bagaimana, tertarik coba aplikasi pembuat website di android?

Meskipun dimudahkan dengan fitur mobile, namun tentu untuk kostumisasi lebih lanjut anda tetap membutuhkan dekstop. Karena memang pekerjaan membuat website ini tak hanya cukup melalui ponsel saja. Apalagi untuk pengerjaan seperti add plugin, import, dan ekspor dana yang kompleks. Semoga bermanfaat.

Baca juga: aplikasi UI UX android terbaik